Evo Morales Batalkan Kenaikan BBM
Rabu, 05 Januari 2011 – 04:40 WIB
LA PAZ - Presiden Bolivia Evo Morales membatalkan kebijakan kenaikan harga bahan bakar hingga 70 persen yang memicu demonstrasi dan kerusuhan sipil. Keputusan yang belum genap berlaku sepekan itu dievaluasi setelah presiden melakukan pembicaraan dengan serikat pekerja dan perwakilan kelompok warga pribumi. Kenaikan harga BBM itu memicu demonstrasi masal dan para pekerja transportasi. Tentara Bolivia bahkan sudah diperintahkan menjual roti kepada masyarakat sebagai langkah operasi pasar untuk merespons demonstrasi para produsen roti.
Pemerintah sayap kiri menyatakan, tujuan operasi pasar roti tersebut adalah mencegah kelangkaan roti dan ancaman para produsen untuk menaikkan harga roti yang menjadi kebutuhan pokok rakyat Bolivia.
Dalam pesannya yang disiarkan melalui televisi nasional, Morales menyatakan, pemerintah telah mendengarkan aspirasi serikat pekerja dan kelompok masyarakat. "Saya akan mematuhi apa yang diinginkan rakyat dengan membatalkan kebijakan kenaikan harga BBM dan semua peraturan yang mengiringi kebijakan tersebut," serunya seperti dikutip Associated Press. "Artinya, semua kebijakan tersebut akan dicabut," tegasnya.
LA PAZ - Presiden Bolivia Evo Morales membatalkan kebijakan kenaikan harga bahan bakar hingga 70 persen yang memicu demonstrasi dan kerusuhan sipil.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Amerika
Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
Senin, 18 November 2024 – 15:34 WIB - Timur Tengah
Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
Senin, 18 November 2024 – 10:25 WIB - Global
Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
Senin, 18 November 2024 – 08:12 WIB - Global
Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
Senin, 18 November 2024 – 07:21 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
Uang Nasabah BPR Fianka Hilang, OJK Diminta Tidak Abai
Selasa, 19 November 2024 – 19:17 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
Selasa, 19 November 2024 – 21:08 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
Selasa, 19 November 2024 – 21:30 WIB - Kriminal
Polisi Beber Identitas Terduga Pelaku Baru dalam Insiden Carok Massal di Sampang
Selasa, 19 November 2024 – 21:30 WIB - Pilkada
Pilkada Kampar: Elektabilitas Yuyun-Edwin Memimpin
Selasa, 19 November 2024 – 19:09 WIB