Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Fadli Zon Curigai Penenggelaman Kapal Hanya Sandiwara

Selasa, 09 Desember 2014 – 17:07 WIB
Fadli Zon Curigai Penenggelaman Kapal Hanya Sandiwara - JPNN.COM
Wakil Ketua DPR Fadli Zon di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (9/12). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Fadli Zon menyesalkan jika benar kapal-kapal yang ditembak dan ditenggelamkan oleh kapal Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) bersama TNI Angkatan Laut dan Bakorkamla adalah kapal yang ditangkap dalam tahun 2008 lalu.

"Iya bagaimana itu? Saya dapat informasi kapal-kapal kecil yang ditembaki dan ditenggelamkan itu rongsokan karena hasil tangkapan tahun 2008," kata Fadli Zon, menjawab pertanyaan wartawan, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Selasa (9/12).

Menurut politisi Partai Gerindra itu, jauh sebelum kapal itu ditembak dan ditenggelamkan, sudah dipreteli mesinnya terlebih dahulu hingga yang tinggal hanya rongsokan.

Begitu juga halnya dengan awak kapal, lanjutnya, itu diperankan oleh orang lain dan disuruh angkat tangan. Padahal penangkapan kapal itu kejadiannya sudah lama.

"Kalau itu benar, ini sandiwara apa lagi yang dimainkan pemerintah. Sebab menurut pemberitaan kapal itu hasil tangkap tangan. Berhentilah bersandiwara," pintanya.(fas/jpnn)

 

JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Fadli Zon menyesalkan jika benar kapal-kapal yang ditembak dan ditenggelamkan oleh kapal Penyidik Pegawai Negeri Sipil

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News