Faisal Raja Ungkap Kunci Sukses PSPS Raih Poin di Markas PSMS
jpnn.com, MEDAN - Pelatih PSPS Riau Faisal Raja memuji pemainnya setelah sukses manahan imbang PSMS dengan skor 0-0 pada laga pekan ke-12 Liga 2 2019 di Stadion Teladan, Sabtu (24/8).
Hasil ini memang tak menaikkan posisi PSPS dari dasar klasemen yang mengemas 7 poin, namun ini menjadi catatan apik lainnya PSPS di Medan. Namun, setidaknya, mereka pulang ke Pekanbaru dengan kepala tegak.
BACA JUGA: Prada DP Pemutilasi Pacar Dituntut Hukuman Penjara Seumur Hidup
Tiga musim terakhir, PSPS tak pernah bisa dikalahkan PSMS di Stadion Teladan. Pada musim 2017, PSPS menang 3-1 di Stadion Teladan unggul skor 3-2 juga di Stadion Teladan pada musim 2016.
“Memang sesuai target kami awal. Meraih poin, kami tak dapat tiga poin, yang jelas kami dapat poin di sini. Alhamdulillah Allah menjawab semua itu,” ujar Faisal usai laga.
“Dari babak pertama hingga babak kedua anak-anak mendengar intruksi pelatih dan menjalankan di lapangan, tanggung jawab. Alhamdulillah dapat hasil yang maksimal meskipun seri,” lanjutnya.
PSPS, kata Faisal sudah mengerti pemainan PSMS mulai dari dari mana serangan hingga bisa mengantisipasi permainan tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut.
Pun, dia tak lupa memuji kipernya, Ismail Hanapi yang sukses membuat gawangnya bersih dari kemasukan bola lawan. Termasuk memuntahkan tendangan penalti sang kapten PSMS, Legimin Raharjo pada menit ke-47. “Kiper saya luar biasa,” tegasnya.