Fajar/Rian Kalah dari Pasangan Gado-Gado, Jepang Imbangi Indonesia 2-2
jpnn.com, BANGKOK - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus mengakui keunggulan duo Jepang, Akira Koga/Yuta Watanabe pada lanjutan semifinal Thomas Cup 2022.
Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Jumat (13/5), Fajar/Rian menyerah lewat pertarungan rubber game 14-21, 21-13, 18-21.
Fajar/Rian sejatinya memulai gim pertama dengan cukup baik. Mereka mampu memimpin dengan 4-1.
Namun, Yuta/Akira mulai menemukan permainan terbaiknya. Setelah menyamakan kedudukan 8-8, duo Jepang itu menutup interval 11-8.
Selepas rehat, Yuta/Akira tak membiarkan Fajar/Rian membiarkan permainan. Mereka terus melesat 17-10 sebelum menutup gim pertama 21-14.
Pada gim kedua, Fajar/Rian kembali mengambil inisiatif serangan. Pasangan ranking delapan dunia itu mampu memimpin 9-3 dan menutup interval kedua 11-5.
Seusai rehat, Fajar/Rian terus menambah pundi-pundi poinnya. Namun, pasangan Jepang tidak tinggal diam begitu saja. Yuta/Akira perlahan mendekatkan skor menjadi 11-14.
Beruntung, Fajar/Rian tidak kehilangan fokusnya. Peraih perak Asian Games 2018 itu memimpin 16-11 dan menutup gim kedua 21-13.