Fakta - Fakta tentang Gal Gadot, The Real Wonder Woman
''Aku ingat Paula Abdul menjadi salah seorang juri. Dia bertanya kepadaku dan aku hanya bilang, 'aku nggak ngerti'. Dan, aku sukses tidak menang,'' katanya gembira.
Wajib Militer Dua Tahun
Gadot pernah menjalani wajib militer bersama Israeli Defense Forces (IDF) saat berusia 20 tahun. Tepatnya saat berlangsung konflik senjata antara Israel dan Hizbullah pada 2006.
Tak tanggung-tanggung, dia berperan sebagai pelatih tempur. Pengalaman itu membuatnya terpilih membintangi Fast & Furious 5 sebagai Gisele Yashar.
Kurang Tidur pun Cantik
Sabtu lalu (17/6), Gadot mengunggah foto wajahnya tanpa make-up di Instagram. Tertulis di caption, dirinya nyaris tak tidur karena putri bungsunya yang berusia 3 bulan sedang kolik dan jadi rewel. ''Pergi ke kebun dan minum kopi agar segar.
Sekarang nonton The Cat in the Hat bareng si kecil,'' tulisnya. Raut lelah, kantong mata tipis, dan freckles di wajah tak mampu menutupi kecantikan alaminya. Mau bandingkan dengan wajah kita kalau tidak tidur semalaman? Hehehe...
Fans Berat Sandal