Fantastis! UMKM Pertamina Raup Transaksi Hingga Rp 3,36 Miliar di Pameran Inacraft 2023
Fadjar menyampaikan pameran dapat menggali potensi dan memberikan kesempatan kepada para pelaku usaha guna memajukan hasil karya anak bangsa ke kancah nasional hingga internasional.
“Diharapkan, produk para pelaku UMKM di Indonesia bisa berkembang dan dikenal masyarakat dunia, serta mampu membangkitkan semangat dan perekonomian para pelaku UMKM itu sendiri,” ujar Fadjar.
Kiprah Pertamina dalam pengembangan UMKM ini merupakan implementasi Sustainable Development Goals (SDGs) point 8, yakni membantu para mitra binaan Pertamina berkembang pesat, 'naik kelas' dan 'go global'.
Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian SDG’s.
Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina. (mrk/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!