Fauzi-Nachrowi Ingin Revolusi Putih di Jakarta
Jumat, 11 Mei 2012 – 15:50 WIB
Sementara, Ketua Umum DPP APDI, Muhammad Nurdin mengatakan revolusi putih yang akan dilakukan Fauzi-Nachrowi secara tidak langsung juga akan turut menyejahterakan anggota APDI yang notabene adalah peternak lokal. Mereka juga merupakan anggota APDI. Saat ini, secara resmi anggota APDI di DKI Jakarta berjumlah 4 ribu pedagang dan peternak daging dan secara nasional mencapai 600 ribu lebih anggota.
“Kami mengimbau agar para pedagang daging di pasar yang juga anggota APDI beserta keluarganya siap mendukung dan memilih Fauzi-Nachrowi di pilkada DKI tahun ini,” kata Muhammad Nurdin.
Dalam masa kepemimpinan periode pertama Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo, kata Muhammad Nurdin, juga terbukti sebagai salah satu kepala daerah yang peduli dengan pedagang daging dan peternak. Sementara, revolusi putih yang akan dilakukan ke depan juga secara tidak langsung akan turut berdampak pada peningkatan kualitas SDM warga Jakarta.