Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

FBI Bantu Bebaskan Manohara

Senin, 01 Juni 2009 – 08:40 WIB
FBI Bantu Bebaskan Manohara - JPNN.COM
Foto : Raka Deny/JAWA POS
"Setelah Manohara berhasil diamankan, pihak keluarga segera menjemput Manohara di Hotel Royal Plaza Singapura," paparnya menjelaskan.

   

Dia menjelaskan, kedatangan Manohara ke Jakarta sekitar pukul 07..30 WIB tanpa didampingi oleh suaminya, maupun perwakilan dari pihak kerajaan Kelantan. Kemudian Manohara mendatangi Markas Laskar Merah Putih, Jalan Biak, Petojo, Jakarta Pusat untuk melakukan jumpa pers. Lalu pulang ke rumahnya untuk istirahat sejenak. Siang harinya Manohara didampingi oleh ibunya kembali mendatangi Laskar merah Putih untuk kembali menggelar jumpa pers. Untuk sementara, Manohara akan tinggal di rumah Daisy di Kawasan Slipi, Jakarta Barat hingga masalah ini selesai. "Manohara dalam kondisi sehat dan senang sekali karena bisa berkumpul bersama keluarganya," ungkapnya.

   

Menanggapi mengenai penganiayaan, yang dialami oleh Manohara. Andre mengatakan, hingga saat ini penganiayaan yang dialami oleh Manohara baru berbentuk kekerasan dan perbuatan tidak menyenangkan pada hubungan suami istri. "Namun mengenai penyiletan yang dilakukan pada dada Manohara, kami belum sempat mememinta keterangan hingga sejauh itu," katanya sambil tersenyum.

   

Menurut Manohara yang saat itu mengenakan gaun krem dengan motif bunga-bunga merah dipadu cardigan coklat mengatakan, dirinya akan mengajukan gugatan cerai kepada suaminya, Pangeran Kerajaan Kelantan, Malaysia Tengku Muhammad Fakhry. Karena, dirinya sudah tidak mencintai lagi suaminya yang baru menikah seumur jagung tersebut. "Saya dari dulu ingin cerai, karena sering mendapatkan tindakan kekerasan dari suami," katanya pada saat jumpa pers di kantor laskar Merah Putih.

   

JAKARTA - Drama "pembebasan" Manohara Odelia Pinot dari kunngkungan Kesultanan Kelantan, Malaysia, berlangsung dramatis. Sempat memberontak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA