Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Festival Bahari Momentum Dorong Percepatan Wisata di Alor

Senin, 20 November 2017 – 17:02 WIB
Festival Bahari Momentum Dorong Percepatan Wisata di Alor - JPNN.COM
Taman laut di Alor, NTT. Foto: Kemenpar

jpnn.com, NUSA TENGGARA TIMUR - Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT) menutup pesta rakyat, Festival Bahari Alor 2017 selama 2 hari mulai 17 sampai 19 November di Lapangan Mini Kalabai.

Perform pedangdut ibukota, Fitri Carlina menutup Festival Bahari 2017. Selain aksi Fitri, sejumlah kegiatan bernuansa bahari mewarnai event ini seperti lomba layar, dayung dan perahu hias. Peserta ini datang dari komunitas bahari dari Pulau Alor Besar dan Kecil.

Agar semakin meriah dan menarik minat, panitia menyelipkan lomba kuliner berbahan dasar ikan. Sebanyak, 17 penggerak PKK dari seluruh Kab.Alor ambil bagian dalam kompetisi masak- memasak ‘mama-mama’ .

Malam puncak Festival Bahari Alor sekaligus menjadi ajang bagi-bagi hadiah kepada para peserta dengan total lebih dari Rp 10 juta ini.

Bupati Alor, Aman Djobo menilai, Festival Alor ini menjadi momentum tepat bagi pemerintah daerah untuk mendorong percepatan pembangunan di Alor. Menurut dia, Alor kaya dengan destinasi bahari melimpah, mulai dari bawah air sampai gugusan kepulaun kecil.

Menurut Djobo, kunjungan wisatawan ke Alor mencapai seribu lebih, baik wisatawan asing maupun mancanegara. Data Dinas Pariwisata Alor mencatat, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke destinasi wisata di Kabupaten Alor dan pulau-pulau kecil lain selama 2016 mencapai sekitar 1.577 orang.

“Namun kami masih kesulitan mengembangkan potensi wisata karena kesulitan akses infrastruktur dan fasilitas pendukung pariwisata,” ujar Djobo.

Berangkat dari fakta tersebut, dia meminta pemerintah pusat lebih memperhatikan Alor , agar wisata di Bumi Kenari bergerak maju dan menghidupkan perekonomian masyarakat dari sektor pariwisata.

Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT) menutup pesta rakyat, Festival Bahari Alor 2017 selama 2 hari mulai 17 sampai 19 November di Lapangan Mini Kalabai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close