Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Festival Rujak Uleg 2017, Wujud Nyata Bhinneka Tunggal Ika

Senin, 15 Mei 2017 – 04:43 WIB
Festival Rujak Uleg 2017, Wujud Nyata Bhinneka Tunggal Ika - JPNN.COM
Tim rujak uleg Dispendukcapil Kota Surabaya berfoto di pintu gerbang Kya Kya Jalan Kembang Jepun. Foto Satria Nugraha/Radar Surabaya/JPNN.com

Butuh sekitar 15 menit bagi Risma dan para tamu undangan untuk menyelesaikan ulegan rujak itu hingga siap dihidangkan.

Tapi setelah siap santap, Risma kemarin justru tampak bingung. Membawa sepiring rujak hasil ulegannya, ia berkeliling di antara kerumunan penonton.

Setelah diikuti, ternyata Risma memberikan rujaknya kepada seorang pengunjung. Dia adalah Stevani.

Gadis berusia 6 tahun yang datang ke Kembang Jepun bersama ayah dan adiknya itu tampak girang diberi sepiring rujak oleh orang pertama di pemkot Surabaya itu.

Festival Rujak Uleg 2017, Wujud Nyata Bhinneka Tunggal IkaStevani, gadis 6 tahun yang mendapatkan hadiah sepiring rujak dari Wali Kota Tri Rismaharini. Foto Bagus Pamungkas/Radar Surabaya/JPNN.com

Dia pun langsung lahap menikmati rujak tersebut. Sedangkan Risma tampak bahagia setelah memberikan sepiring rujak ke Stevani.

“Aku tadi sempat lihat dia (Stevani, Red) nggendong adiknya. Masih kecil gitu sudah peduli sama adiknya,” ungkap Risma soal pilihannya memberikan rujak ke Stevani. (*/jay)

Festival Rujak Uleg yang digelar atas kerja sama Pemkot Surabaya dan Radar Surabaya di Jalan Kembang Jepun, Minggu (14/5) pagi, berlangsung supermeriah.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close