Fesyen Rok untuk Pria Kini Menjadi Tren, Pertanda Apa?
"Saya ingin merayakan kebebasan berekspresi," kata direktur kreatif rumah mode Burberry Riccardo Tisci dikutip dari laman The Guardian.
Tisci mengatakan hal tersebut ketika dia meluncurkan koleksinya yang berfokus pada pakaian pria pada Februari silam.
Dalam koleksinya itu, Tisci menampilkan rok lipit dan gaun menyerupai kemeja khusus pria.
"Saya menyukai ide tentang pria dengan rok, saya merasa ini sangat membebaskan," ujar perancang busana Ludovic de Saint Sernin.
Mark Bryan, seorang pemengaruh atau influencer yang mengunggah foto narsis ke 410.000 pengikut Instagram-nya, menunjukkan dia berpose dengan berbagai jenis rok di lingkungan perkotaan yang berbeda.
Dia berkata, "Ini menawarkan saya lebih dari sekedar celana tradisional pria."
Bryan mengaku sejak mengunggah foto-foto tersebut, dia hanya menerima sedikit komentar negatif tentang tata cara dan pilihan pakaiannya saat dia bepergian.
"Saya mendapati beberapa wanita yang kemudian mendekati saya dan mengatakan bahwa saya terlihat cantik," katanya.