Ketika ditanya, apakah seluruh anggota yang berdemo telah menonton film tersebut, Evi menyatakan tidak semua anggota FPI sudah menonton film besutan sutradara Hanung Bramantyo itu. Namun dia berkilah, FPI telah membuat tim khusus yang bertugas menonton film itu."Kita punya agenda prioritas. Kita lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali untuk menolak film ini. Mudah-mudahan tidak ada lagi film seperti ini. Kalau ada lagi, kita akan protes lagi," ungkapnya. (vil)
BANDUNG – Pemerintah Kota Bandung akhirnya mengabulkan tuntutan ormas Front Pembela Islam (FPI) yang menuntut ditariknya peredaran film “?”