Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Final Liga 2 Ditunda karena Reuni 212

Senin, 03 Desember 2018 – 17:27 WIB
Final Liga 2 Ditunda karena Reuni 212 - JPNN.COM
Massa aksi 212 menggelar aksi reuni 212 di Monas, Jakarta, Minggu (2/12). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, SENTUL - Alasan penundaan final dan perebutan tempat ketiga Liga 2 2018 akhirnya terkuak. Salah satu manajer di PT LIB, Somad, menyebut adanya aksi Reuni Akbar 212 menyebabkan pihaknya mengubah jadwal.

Semula, laga tersebut akan digelar pada Senin (3/12). Namun, karena waktu yang berdekatan dengan aksi yang dipusatkan di Monas, Jakarta, pihak keamanan meminta laga tak dimepetkan.

"Penundaan jadwal merupakan rekomendasi pihak kepolisian karena teman-teman keamanan kan masih sibuk tanggal 2 kemarin. Jadi, mereka merekomendasikan supaya ditunda. Supaya bisa maksimal di tanggal 4 besok," ucapnya, dalam jumpa pers sebelum laga final Liga 2 2018 di Sentul, Bogor, Senin (3/12) sore.

Sebelumnya, pihak PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator sempat bungkam saat ditanya oleh awak media terkait alasan pemunduran jadwal finald an perebutan tempat ketiga ini.

Laga puncak dan penentuan tim terakhir yang bakal promosi ke Liga 1 2018 ini akan mempertemukan PSS Sleman dan Semen Padang. Keduanya ngotot ingin tampil sebagai juara. Namun, gengsi yang lebih besar dalam laga ini adalah satu kursi di peringkat ketiga yang mempertandingkan Kalteng Putra lawan Persita Tengerang.

Pasalnya, tim yang meraih peringkat ketiga nanti secara otomatis promosi ke Liga 1 2019. Sebagai finalis, dua kursi otomatis promosi sudah didapatkan oleh Semen Padang dan PS Sleman. (dkk/jpnn)

Alasan penundaan final dan perebutan tempat ketiga Liga 2 2018 akhirnya terkuak. Alasan itu tak lain dari Reuni Akbar 212

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close