Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand: Garuda Punya Rekor Memprihatinkan

Minggu, 26 Desember 2021 – 22:58 WIB
Final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand: Garuda Punya Rekor Memprihatinkan - JPNN.COM
Penggawa Timnas Indonesia berpose di hadapan fotografer sebelum bertanding melawan Timnas Singapura dalam pertandingan Semi Final Leg 1 Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Rabu (22/12/2021). ANTARA FOTO/Humas PSSI/app/rwa.

jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia dipastikan jumpa Thailand di final Piala AFF 2020.

Hal itu terjadi setelah Thailand bermain imbang 0-0 kontra Vietnam dalam leg 2 semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Minggu (26/12) malam.

Thailand menang agregat atas Vietnam karena di leg 1 tim Gajah Perang menundukkan The Golden Star 2-0.

Bagi Indonesia, ini merupakan final keenam mereka di kejuaraan antarnegara Asia Tenggara itu.

Adapun untuk laga yang mempertemukan Indonesia kontra Thailand di partai puncak, ini jadi bentrokan yang keempat kali.

Dalam tiga pertemuan sebelumnya, Thailand selalu bisa menang dari Indonesia.

Sejak kejuaraan ini masih bernama Piala Tiger pada edisi 2000 dan 2002, Garuda selalu keok ketika jumpa tim Gajah Perang di final.

Pada edisi 2000, Indonesia kalah 1-4 dari Thailand. Kemudian pada 2002, Indonesia kembali takluk kali ini dengan skor 2-4 lewat adu penalti setelah di waktu normal dan tambahan waktu berakhir imbang 2-2.

Laga final Piala AFF 2020 akan mempertemukan timnas Indonesia vs Thailand. Garuda wajib hati-hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close