Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Final Thomas Cup 2022 Indonesia vs India: Duel Raja Lawan Anak Baru

Minggu, 15 Mei 2022 – 07:33 WIB
Final Thomas Cup 2022 Indonesia vs India: Duel Raja Lawan Anak Baru - JPNN.COM
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Foto: Twitter/INABadminton.

jpnn.com, BANGKOK - Indonesia akan menantang tim kejutan, India pada final Thomas Cup 2022.

Duel ini akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Minggu (15/5) pada pukul 13.00 WIB.

Kedua tim mesti berjuang keras untuk melangkah ke final. Indonesia harus berjuang hingga partai kelima untuk menaklukkan Jepang 3-2 di semifinal.

Indonesia sempat unggul 2-0 berkat kemenangan Anthony Sinisuka Ginting dan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Ginting menundukkan superstar Jepang, Kento Momota, sedangkan Ahsan/Kevin menghajar Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Sayang, langkah Indonesia untuk ke final sempat tertunda setelah Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto takluk dari wakil Jepang.

Jojo -sapaan karib Jonatan Christie- menyerah di hadapan Kenta Nishimoto, sementara Fajar/Rian takluk dari Akira Koga/Yuta Watanabe.

Alhasil, laga dilanjutkan hingga partai kelima untuk menentukan pemenang. Shesar Hiren Rhustavito menjadi penentu lolosnya Indonesia ke final Piala Thomas 2022 seusai menghajar pemuda Jepang, Kodai Naraoka.

Duel Indonesia vs India di Final Thomas Cup 2022 ibarat pertarungan Raja lawan Anak Baru. Berikut ulasannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News