Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

FJ Selalu Meresahkan Warga, Suka Main Bacok Pengendara, Tuh Tampangnya

Kamis, 02 September 2021 – 20:36 WIB
FJ Selalu Meresahkan Warga, Suka Main Bacok Pengendara, Tuh Tampangnya - JPNN.COM
Kapolsek Pelaihari Ipda May Felly Manurung memperlihatkan barang bukti dan pelaku pembacokan, Kamis (2/9). Foto: prokal.co

jpnn.com, PELAIHARI - Seorang pelaku pembacokan berinisial FJ warga Jalan Pusara Kelurahan Pelaihari ditangkap polisi karena melakukan pembacokan terhadap warga.

Korbannya adalah Rahmadi, 35, salah satu warga Desa Ambungan, Tanah Laut, Kalimantan Selatan.

Korban mengalami pembacokan di Jalan Beramban Raya RT 20 RW 7 Kelurahan Pelaihari Kecamatan Pelaihari ketika mengantar barang dagangannya, Kamis (2/9) siang.

Kapolsek Pelaihari Ipda May Felly Manurung mengatakan, kejadian tersebut bermula ketika korban sedang mengantar barang ke daerah tersebut.

Tiba-tiba pelaku mendatangi korban dengan membawa senjata tajam, lalu pelaku langsung menyerang korban dengan senjata tajam tersebut.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka di telinga sebelah kiri.

"Pelaku adalah preman dan selalu meresahkan Kamtibnas di daerah itu," ucapnya.

Setelah menerima laporan kejadian tersebut, Jajaran Polsek Pelaihari langsung mengamankan pelaku di lokasi kejadian.

Seorang pelaku pembacokan berinisial FJ warga Jalan Pusara Kelurahan Pelaihari ditangkap polisi karena melakukan pembacokan terhadap warga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News