FPI Siap Kirim Relawan ke Ambon
Rabu, 14 September 2011 – 05:50 WIB

Aparat TNI melakukan pengamanan dan patroli di lokasi bentrokan di Jalan AM. Sangadji Ambon, Selasa (13/9). Foto:JUNI YUDHAWANTO/AMEKS/JPNN
Selain FPI, beberapa kelompok yang pada 1999 pernah terlibat di Ambon juga mulai mengorganisasi diri. Bahkan, di internet sudah muncul pesan-pesan agar bersiap dan berhati-hati dengan sweeping polisi. "Untuk ikhwan yang hendak menengok saudara kita yang terluka di Ambon hati-hati cari jalan masuk, kita akan diperlakukan seperti teroris," tulis sebuah website berita www.voa-islam.com tadi malam.
Kemarin, perwakilan organisasi Forum Umat Islam yang dipimpin Muhammad Al Khathath juga menemui Kabareskrim Komjen Sutarman di Bareskrim Polri. Dalam pertemuan satu jam (12.00 -13.00 WIB ) itu diperoleh kesepakatan bahwa tim Bareskrim akan melakukan penyidikan ulang terkait tewasnya tukang ojek Darmin Saimen.
"Kita menuntut otopsi ulang karena dari foto-foto yang kami terima, almarhum Darmin tewas dengan luka-luka tusukan dan Kabareskrim setuju," kata Al Khathath di depan Bareskrim kemarin. Dia juga menunjukkan foto-foto di depan wartawan.