Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Franda Kesampaian Main Film

Jadi Xixi, Wajib Belajar Mandarin

Minggu, 08 Januari 2012 – 15:03 WIB
Franda Kesampaian Main Film - JPNN.COM
Franda. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos
PEREMPUAN keturunan Tionghoa yang satu ini sudah lama mendambakan main film. Sekarang sosok cantik bernama Maria Estefania Efranda Stefanus tersebut bisa tersenyum puas. Sebab, namanya telah ada di credit title sebuah judul film.

Franda, nama beken perempuan itu, Kamis malam (5/1) begitu ceria saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat. Dia yang tampil kasual dengan tank top ditutupi kardigan asyik foto-foto dengan beberapa temannya. Sesekali dia berpindah ke backdrop yang dibuat khusus untuk premiere filmnya, yaitu Xia Aimei. Itu memang film pertama Franda sehingga sangat berarti baginya. "Ini pengalaman pertama yang menyenangkan," katanya.

Franda di film tersebut menjadi tokoh utama. Namanya Xia Aimei, seorang perempuan lugu asal Tiongkok. Dia terjebak dalam human trafficking. Sampai akhirnya, dia harus menjadi perempuan penghibur di sebuah kelab mewah Jakarta. Karena itu, dia harus banyak berbicara dalam bahasa Mandarin di film tersebut. Padahal, Franda tidak bisa berbahasa Mandarin.

"Saya nggak bisa bahasa Mandarin, kemudian diharuskan untuk ngomong. Tokoh Xixi ini cuma bisa bahasa Mandarin dan bahasa Inggrisnya terbata-bata. Dan, bahasa Inggrisnya itu harus dilafalin kayak orang Tiongkok," terang alumnus London School itu.

PEREMPUAN keturunan Tionghoa yang satu ini sudah lama mendambakan main film. Sekarang sosok cantik bernama Maria Estefania Efranda Stefanus tersebut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News