Gagal SNMPTN, Nuh Anjurkan Daftar di Politeknik
Selasa, 31 Mei 2011 – 12:13 WIB
JAKARTA — Pelaksanaan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) jalur ujian tertulis diselenggarakan serentak mulai hari ini di seluruh Indonesia. Sebanyak 540.928 pendaftar akan memperebutkan 110.149 kursi di 60 perguruan tinggi negeri (PTN). Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) M Nuh yang memastikan pelaksanaan SNMPTN jalur ujian tertulis melakukan indpeksi mendadak (sidak). Ia mengunjungi sejumlah tempat digelarnya pelaksanaan SNMPTN, yakni SMAN 24 Jakarta dan SMAN 82 Jakarta, Selasa (31/5) pagi.
Nuh menyampaikan, persiapan SNMPTN berjalan dengan baik. Pengawas, pelaksana, dan siswa yang akan ikut sudah siap. "Insya Allah bisa dilaksanakan dengan baik. Murid-murid ini diantar orang tuanya. Itu artinya, dukungan dari keluarga luar biasa karena ini bagian anak tangga menuju sukses masuk ke perguruan tinggi," terang Nuh di SMAN 82.
Mantan Rektor Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya ini meminta agar para peserta agar tetap optimis meskipun tidak semua peserta dapat diterima. Nuh mengatakan, bagi yang belum diterima dapat mendaftar ke politeknik maupun universitas swasta. "Tidak boleh putus asa," ujarnya.
JAKARTA — Pelaksanaan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) jalur ujian tertulis diselenggarakan serentak mulai hari ini
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pendidikan
IPEKA Palembang Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas
Selasa, 19 November 2024 – 09:44 WIB - Pendidikan
Dosen FISIP UPNVJ Presentasikan Diseminasi Riset RI-Belanda di Universitas Amsterdam
Senin, 18 November 2024 – 20:54 WIB - Pendidikan
Mahasiswa President University Sabet Juara Stacks Harvard Hackathon
Senin, 18 November 2024 – 16:26 WIB - Pendidikan
Begini Cara Siswa Sekolah CH Membuktikan sebagai Agen Perubahan
Senin, 18 November 2024 – 15:03 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang
Rabu, 20 November 2024 – 04:52 WIB - Sepak Bola
Marselino Ferdinan 2 Gol, Ada Pemain Timnas Indonesia Blak-blakan Memberi Sanjungan
Rabu, 20 November 2024 – 04:36 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Honorer Non-Database BKN Harus Cermat, Ada Usulan Baru soal PPPK 2024, Bisa Bikin Senang
Rabu, 20 November 2024 – 06:13 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Rabu 20 November 2024
Rabu, 20 November 2024 – 05:36 WIB - Humaniora
Anggota DPRD DIY Menolak Istilah Nataru
Rabu, 20 November 2024 – 04:03 WIB