Gaji ke-13 Tak Kunjung Cair, Ribuan PNS Meradang
Selasa, 10 Juli 2012 – 08:01 WIB
KUTACANE – Ribuan PNS di Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) meradang akibat pembayaran gaji ke 13 seharusnya sudah mereka terima namun tak kunjung dibagikan. Sementara mereka sangat membutuhkan gaji tersebut untuk biaya anak masuk sekolah tahun ajaran baru dan biaya menghadapi meugang bulan Ramadhan akan menjelang. Seperti disampaikan Sukarudin, salah seorang PNS kepada Rakyat Aceh (Grup JPNN) Senin (9/7) menyebutkan bahwa diseluruh Kabupaten/Kota di Aceh sudah membayarkan gaji ke 13 para PNS namun di Aceh Tenggara belum ada kejelasannya.
“Apa yang menjadi kendala sehingga gaji ke 13 PNS Agara belum dibayarkan. Apakah uang dialokasikan untuk itu memang belum datang dari Pusat" Atau sudah diselewengkan oleh mereka dalam hal pengurusan gaji tersebut,” tandas PNS yang beberapa bulan lagi akan pensiun tersebut.
Hal sama juga dilontarkan oleh Jumadun SH, PNS pada salah satu dinas di lingkungan Setdakab Agara ini menilai, kinerja Dinas Pengelola Keuangan dan Kekayaan Daerah tidak benar. Bahkan menurutnya sangat tidak masuk akal, jika semua Kabupaten sudah membayarkannya namun Aceh Tenggara belum dengan alasan uang belum masuk.
KUTACANE – Ribuan PNS di Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) meradang akibat pembayaran gaji ke 13 seharusnya sudah mereka terima namun tak kunjung
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Daerah
Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
Minggu, 24 November 2024 – 11:10 WIB - Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB - Sumsel
Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
Minggu, 24 November 2024 – 01:01 WIB - Daerah
Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
Minggu, 24 November 2024 – 00:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Dahlan Iskan
Wanita Global
Minggu, 24 November 2024 – 07:08 WIB - Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB - Pilkada
Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
Minggu, 24 November 2024 – 06:42 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (24/11): Denpasar Cineplex – Level 21 XXI Mall, Yuk Gas!
Minggu, 24 November 2024 – 09:14 WIB - Humaniora
Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
Minggu, 24 November 2024 – 06:35 WIB