Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gandeng Eriska Rein, Jims Honey Keluarkan Tiga Varian Tas Baru

Minggu, 15 Maret 2020 – 14:13 WIB
Gandeng Eriska Rein, Jims Honey Keluarkan Tiga Varian Tas Baru - JPNN.COM
Pendiri Jims Honey, Hanny Zeng berpose bersama Eriska Rein. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Brand lokal fesyen online, Jims Honey kembali berkolaborasi dengan selebritas tanah air. Kali ini, Jims Honey menggandeng Eriska Rein.

Kolaborasi tersebut diwujudkan dalam produk baru yang diberi nama Eriska Bag, Rein Bag dan Star Mini Bag.

“Ada tiga desain yang kami kolaborasikan antara dua ide dari kami berdua, simple dan klasik,” kata Hanny Zeng, pendiri brand Jims Honey, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.

Menurut Hanny Zeng, ketiga varian tas tersebut mewakili sosok wanita yang aktif, enejik, simple dan klasik.

Gandeng Eriska Rein, Jims Honey Keluarkan Tiga Varian Tas Baru
Tiga varian tas Jims Honey x Eriska Rein.

“Eriska itu cantik, smart, dan punya rasa totalitas dalam bekerja sama. Kolaborasi dengan Eriska seperti gandengan tangan. Jadi everlasting desainnya,” ujar Hanny.

Dari total tiga desain yang dihadirkan, varian Eriska Bag totalnya mencapai lebih dari 4.700 piece. Sedangkan untuk Rein Bag totalnya lebih dari 2.700 piece dan untuk Star Mini Bag mencapai lebih dari 9.000 piece.

Eriska menambahkan, ia merasa bangga bisa ikut andil dalam pembuatan tas keluaran terbaru Jims Honey ladies itu. Sebab, tidak hanya belajar berbisnis, ia juga turut mengangkat karya anak bangsa.

Kolaborasi Jims Honey dan Eriska Rein diwujudkan dalam produk baru yang diberi nama Eriska Bagd, Rein Bag dan Star Mini Bag.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News