Gandeng Indra Bekti, Daur Ulang Yamko Rambe Yamko
jpnn.com - Setelah merilis dua single lagu daerah dengan gaya modern, Rambadia dan Ampar-Ampar Pisang, Nino Gracia kembali merilis lagu daerah.
Kali ini, Nino-sapaan akrabnya mengambil lagu dari tanah Papua berjudul Yamko Rambe Yamko. Tak seperti lagu-lagu sebelumya, kali ini Nino menggandeng Indra Bekti.
”Untuk lagu ini aku tak sendiri,” ujar Nino ketika ditemui di kawasan Mall Ciputra, Jakarta Barat, belum lama ini.
Pemilihan Yamko Rambe Yamko sebagai lagu terbarunya merupakan lagu yang paling tepat. Sebab, lagu tersebut seirama dengan nuansa kemerdekaan Republik Indonesia.
”Lagu Yamko Rambe Yamko sebuah lagu yang menceritakan semangat rakyat papua untuk memperjuangkan tanah air. Di dalamnya terdapat kisah semangat dan keyakinan akan mempertahankan sesuatu, saya rasa itu pesan yang sangat baik,” kata Nino.
Semangat ini pun relevan dengan perayaan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober nanti. ”Dan menurut aku ini moment yang tepat,” katanya.
Sementara itu Indra Bekti mengaku antusias dengan kolaborasi tersebut. Apalagi melihat niat baik dan kegigihan Nino dalam melestarikan lagu-lagu daerah Indonesia dia pun merasa ingin melakukan hal yang serupa.
”Aku suka banget dilibatkan di lagu ini,” katanya.