Gandeng PTPN II Bangun 18 Ribu Rumah di Medan
jpnn.com - JAKARTA - Perum Perumnas tahun ini berencana akan membangun perumahan di Medan, yang akan dilaksanakan sekitar bulan Juni atau pada awal semester II. Dalam menggarap proyek ini Perumnas juga menggandeng PT Perkebunan Nusantara (PTPN) II.
“Luas lahannya mencapai 850 hektar, sekitar 17 ribu hingga 18 ribu unit. Bentuk rumahnya kita buat sederhana," ujar Direktur Utama Perum Perumnas, Himawan Arief Sugoto di Jakarta, Jumat (21/3).
Selain itu, Perum Perumnas juga akan melakukan kerjasama dengan BUMN-BUMN yang juga memiliki tanah, seperti PT Perikanan Nusantara dan beberapa BUMN lain. Sementara, untuk target pembangunan di tahun ini, pihaknya menargetkan akan mengalami kenaikan.
“Target pembangunan kami di 2014 ini naik 21 persen, dari tahun 2013 yang hanya membangun 14.800 unit. Insya Allah jadi bisa 17 ribuan unit,” harapnya.
Hingga tahun 2019, Perum Perumnas berencana menyiapkan 27 proyek baru yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia dengan nilai mencapai Rp 10 triliun.
Seperti di Medan, Palembang, Pontianak, Jakarta, Karawang, Bandung, Cianjur, Semarang, Surabaya, Malang, dan Makassar. (chi/jpnn)