Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ganjar Pranowo Mencegah Radikalisme Melalui Film The Mentors

Minggu, 31 Oktober 2021 – 15:28 WIB
Ganjar Pranowo Mencegah Radikalisme Melalui Film The Mentors - JPNN.COM
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengapresiasi para kreator dan eks narapidana kasus terorisme (napiter) yang terlibat dalan film dokumenter bertajuk The Mentors.

The Mentors adalah film dokumenter berdurasi 48 menit yang mengangkat kisah tentang eks napiter dan masalah yang dihadapinya saat melakukan reintegrasi sosial di masyarakat.

"Film ini bagus, cara menjelaskannya enteng, tidak terlalu ndakik-ndakik (berlebihan)," ujar Ganjar dalam keterangan tertulis, baru-baru ini.

Menurut dia, penyampaian cerita yang ringan dan menarik membuat cerita dalam film ini lebih mudah diterima masyarakat.

"Mencegah itu harus ketemu dua pihak, ya kawan-kawan eks napiter ini dan masyarakat," ucap pria 53 tahun tersebut.

Ganjar menuturkan pengalaman para eks napiter ini bisa dibagikan kepada masyarakat. Salah satunya dengan film.

"Kenapa mereka melakukan, caranya bagaimana, sehingga kawan-kawan seperti Mas Jack Harun (eks napiter) ini cerita pada saya, bagaimana cara memengaruhi orang, bukan cerita bohong, beliau sendiri yang cerita," kata Ganjar.

Pria kelahiran 28 Oktober 1968 itu menyebut bahwa dalam program Gubernur Mengajar, isu terorisme menjadi materi penting yang selalu disampaikan.

Ganjar Pranowo mencegah radikalisme di masyarakat melalui film dokumenter The Mentors.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close