Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Garuda Indonesia Siap Cetak Sejarah untuk Danau Toba

Jumat, 20 Oktober 2017 – 11:06 WIB
Garuda Indonesia Siap Cetak Sejarah untuk Danau Toba - JPNN.COM
Pesawat milik Garuda Indonesia saat mendarat di Bandara Silangit, Tapanuli Utara. Foto: Sumut Pos/JPNN

jpnn.com, SILANGIT - Pada 28 Oktober 2017 tampaknya bakal menjadi hari yang bersejarah bagi pariwisata Danau Toba. Sebab pada tanggal tersebut, Bandara Silangit akan resmi menyandang status internasional.

Untuk pertama kalinya, landasan Bandara Silangit akan didarati pesawat penerbangan internasional, yakni Garuda Indonesia yang akan resmi melayani penerbangan Silangit-Singapura.

Penerbangan rute Silangit-Singapura akan dilayani sebanyak tiga kali dalam satu pekan dengan pesawat Bombardier CRJ 1000 berkapasitas 96 penumpang.

Arus wisatawan menuju salah satu destinasi prioritas ini bakal semakin mudah. Pariwisata Danau Toba bakal semakin mendunia. Manfaatnya akan langsung dirasakan masyarakat. Pariwisata pun bakal semakin menjadi primadona perekonomian bangsa.

"Maskapai nasional Garuda Indonesia mulai 28 Oktober mendatang akan membuka layanan penerbangan internasional Silangit-Singapura. Layanan penerbangan perdana ini akan menandakan resmi beroperasinya bandara Silangit sebagai bandara internasional," ujar Direktur Utama Garuda Indonesia, Pahala N. Mansury.

Dia mengatakan, penerbangan ini merupakan bagian dari komitmen Garuda Indonesia dalam mendukung upaya dan komitmen pemerintah dalam mengembangkan potensi Danau Toba sebagai destinasi pariwisata internasional.

Garuda Indonesia terus berupaya mengembangkan jaringan penerbangan dan meningkatkan konektivitas antarkota dan wilayah dengan potensi pariwisata dan perekonomian yang menjanjikan.

Pembukaan layanan penerbangan ini dikatakan Pahala tentunya diharapkan bisa meningkatkan konektivitas Silangit serta wilayah di sekitarnya dengan kota-kota lain di domestik dan internasional.

Untuk pertama kalinya, landasan Bandara Silangit akan didarati pesawat penerbangan internasional, yakni Garuda Indonesia yang akan melayani Silangit-Singapura.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News