Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gegara COVID-19, Menlu Blinken Buru-Buru Pulang ke Amerika

Rabu, 15 Desember 2021 – 21:23 WIB
Gegara COVID-19, Menlu Blinken Buru-Buru Pulang ke Amerika - JPNN.COM
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken. Foto: Kemenko Marves

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken mempersingkat kunjungannya ke Asia Tenggara akibat temuan kasus COVID-19 di antara anggota rombongannya, kata seorang pejabat Deplu AS, Rabu.

Keputusan itu dibuat untuk mengurangi risiko COVID-19 dan menomorsatukan kesehatan dan keselamatan.

Blinken telah mengungkapkan penyesalannya yang mendalam via telepon kepada menlu Thailand, negara tempat dia dijadwalkan akan menghadiri sejumlah pertemuan pada Kamis (16/12), kata juru bicara Deplu AS Ned Price.

Kasus positif COVID-19 dikonfirmasi pada Rabu saat Menlu Blinken berada di Malaysia.

Sebelumnya dia mengunjungi Indonesia selama dua hari. (ant/dil/jpnn)

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken mempersingkat kunjungannya di Asia Tenggara dan buru-buru kembali ke negaranya

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News