Gelar Simposium di Malaysia, PP IPA Ingin Kader Bisa Hadapi Persaingan Global
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Al Washliyah (PP IPA) melaksanakan simposium yang digelar di Silka Cheras, Kuala Lumpur, Kamis (22/2).
Ketua Umum Pengurus Besar Al Jam’iyatul Washliyah KH Dr. Masyhuril Khamis menjadi tokoh yang membuka simposium.
PP IPA mengangkat tema Mempersiapkan Generasi Tangguh Untuk Memainkan Peranan Utama Dalam Persaingan Global di Komunitas Internasional Antarbangsa dalam simposium kali ini.
Ketua Umum PP IPA Afri Yandi Putra mengatakan sudah saatnya pelajar Washliyah mendunia dengan meningkatkan soft dan hard skill kader demi menjawab tantangan global.
"Ke depan persaingan globalisasi mengharuskan kita untuk bisa bersaing dengan pemuda dan pemudi dari seluruh dunia,” ujar Afri dalam sambutannya di acara seperti tertuang dalam keterangan pers PP IPA, Jumat (23/2).
Dia menekankan peningkatan terhadap kemampuan kader yang melatarbelakangi PP IPA membuat simposium bertema persaingan global.
"Hal tersebut yang melatarbelakangi kegiatan ini dilakukan di luar negara, untuk menambah semangat kader untuk berkembang lebih baik dan maju," ungkapnya.
Adapun, kegiatan simposium dihadiri petinggi PP IPA seperti Kolonel (Purn) M. Zaid, Anas Matsham, Sakdiyah Sirait, Hairunnisa Sagala, Erniyanti Nur Fatahhela Dewi, hingga sekjen organisasi tersebut Halimatur Ruhiyah.