Gelar Vaksinasi Massal di DIY, Partai Gerindra Mempercepat Pencapaian Target Kekebalan Komunal
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani memantau kegiatan vaksinasi massal yang digelar DPD Partai Gerindra Daerah Istimewa Yogyakarta, Kamis (23/9).
Vaksinasi massal itu digelar di Kantor DPD Gerindra DIY, Jalan Nitikan Baru Nomor 17, Pandeyan, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta.
Ahmad Muzani yang didampingi Ketua OKK Prasetyo Hadi, Ketua DPP Danang Wicaksana, dan Setyoko mengatakan bahwa Gerindra terus berjuang agar pandemi Covid-19 dapat segera berakhir.
Selain itu, partai pimpinan Prabowo Subianto itu juga berjuang supaya program vaksinasi dari pemerintah dapat dirasakan merata oleh seluruh rakyat Indonesia.
“Vaksin yang dimulai hari ini di DIY adalah komitmen Partai Gerindra untuk ambil bagian dalam program vaksinasi pemerintah,” kata Muzani dalam siaran persnya, Kamis (23/9).
Wakil ketua MPR itu menjelaskan bahwa untuk DIY ada sekitar 10 ribu dosis vaksin yang disiapkan.
“Ini merupakan bagian dari rencana Partai Gerindra mendistribusikan setengah juta dosis vaksin yang akan disebar di seluruh wilayah Indonesia,” ujar dia.
Ketua DPD Gerindra DIY Brigjen (Purn) RM Noeryanto mengatakan bahwa vaksinasi massal ini diperuntukkan bagi masyarakat umum yang belum mendapatkan vaksin dosis 1 atau 2.