Gemilang di MotoGP, Marc Marquez Jadi 'Kolektor' BMW M Series
Rabu, 20 November 2019 – 13:49 WIB

Marc Marquez menerima hadiah BMW M series. Foto: Motor1
Dia memenangkannya untuk pertama kalinya pada tahun 2013, menjadi rookie pertama yang berada di peringkat atas. Pada 2015, pembalap Spanyol itu menjadi pembalap pertama yang memenangkan BMW M Award selama tiga tahun berturut-turut.
Pada musim 2019 saat ini, Márquez memenangkan BMW M Award dengan total 384 poin, 50 poin di depan penantang terdekatnya Fabio Quartararo.
BMW X4 M Competiton dibekali mesin 3.0-liter 6-inline turbo yang menawarkan tenaga 510 Hp dan torsi 600 Nm. Mesin dipadankan dengan transmisi otomatis 8-percepatan dan sistem penggerak semua roda xDrive M-tuned. (mg9/jpnn)