Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gempa 2 Kali Berturut-turut di Karawang pada Jumat, BPBD: Tidak Ada Laporan Kerusakan

Jumat, 08 November 2024 – 09:40 WIB
Gempa 2 Kali Berturut-turut di Karawang pada Jumat, BPBD: Tidak Ada Laporan Kerusakan - JPNN.COM
Ilustrasi gempa. Grafis: Sultan Amanda Syahidatullah/JPNN.com

Menurut Mahpudin, potensi gempa di Karawang sebenarnya belum terpetakan secara detail.

Oleh karena itu, pihaknya akan meminta penjelasan ke Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengenai gempa di Karawang, yang terjadi dua kali berturut-turut.

Catatan BPBD Karawang, sepanjang tahun ini Karawang diguncang empat kali gempa.

Adapun gempa pertama terjadi pada 8 Oktober 2024 pukul 17.38 WIB, dengan kekuatan 4,1 magnitudo di kedalaman 308 km.

Pusat gempa berada di lokasi 6.19 LS – 107.21 BT, sekitar 16 km barat laut Karawang.

Kemudian, gempa juga terjadi di Karawang pada 7 November 2024 pukul 06.51 WIB dengan kekuatan 2,7 magnitudo.

"Selanjutnya hari ini, terjadi dua kali gempa. Jadi, sudah terjadi empat kali gempa di Karawang dalam waktu yang cukup berdekatan," katanya.

Untuk memastikan penyebab gempa, BPBD Karawang juga telah melakukan rapat koordinasi bersama BMKG menghadapi bencana.

Gempa bumi terjadi dua kali berturut-turut di Kabupaten Karawang, Jabar, pada Jumat. BPBD menyebut tidak ada laporan kerusakan akibat gempa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News