Gempa, PM China Tunda Kunjungan
Tak Ada Laporan Korban WNIJumat, 16 April 2010 – 16:05 WIB
Untuk diketahui, kunjungan ke Indonesia sendiri merupakan bagian dari kunjungan Wen ke tiga negara di Asia Tenggara, termasuk juga Myanmar dan Brunei Darussalam. Sementara itu, sebagaimana diberitakan pula sebelumnya oleh kantor berita Xinhua, selain Wen, Presiden China Hu Jintao yang tengah berada di Brasil - dalam rangka KTT dengan Rusia, India dan Brasil - pun sudah mempersingkat kegiatannya, serta membatalkan rencana kunjungan ke Venezuela dan Peru.
Terkait bencana yang terjadi di China, yang sejauh ini dilaporkan telah memakan korban tewas lebih dari 600 orang - dengan lebih dari 100 di antaranya diberitakan adalah siswa sekolah - serta ribuan cedera dan belasan ribu kehilangan tempat tinggal, Faizasyah pun menyebut bahwa setakat ini tak ada laporan adanya korban jiwa dari warga negara Indonesia (WNI).