Generasi Terbaru Mazda 3 Bakal Makin Ganas
jpnn.com - Mazda diprediksi segera mengikuti tren induksi turbocharged di mesin berkubikasi kecil. Kabarnya mulai tahun depan.
Mazda memang dikenal kuat dengan pencapaian mesin NA (naturally aspirated).
Dilansir dari laman Jalopnik.com, pada tahun 2021 nampaknya Mazda akan melakukan penyegaran pada beberapa model andalan mereka seperti Mazda 3, Mazda 6, CX- 5 dan CX-9.
Terutama Mazda 3 series, pembuat mobil yang populer dengan mesin rotary itu ditaksir bakal menawarkan pilihan mesin turbocharger, juga sistem penggerak all wheel drive.
Dalam daftarnya, terdapat tulisan MAZDA3 HB PP TURBO. Di mana masing-masing kode sepertinya memiliki arti, misalnya saja MAZDA3 tentu menunjukkan modelnya, lalu HB adalah hatchback, PP belum diketahui pasti namun Jalopnik.com menduga Premiun Package atau Performance Package.
Selain itu, bocoran lain datang dari CX 5, CX 9, dan Mazda 6 yang nantinya akan hadir Carbon Edition. (mg8/jpnn)