Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Genset Rusak, Tes CPNS Ditunda

Sabtu, 25 Oktober 2014 – 08:42 WIB
Genset Rusak, Tes CPNS Ditunda - JPNN.COM
Teknisi memperbaiki genset yang rusak hingga mengakibatkan tes CPNS Pemprov Kaltara yang dijadwalkan Jumat (24/10) tertunda. Foto: Sulaiman/Radar Tarakan/JPNN

jpnn.com - TANJUNG SELOR - Pelaksanaan tes CPNS Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Pemprov Kaltara) mengalami kendala hingga harus ditunda, Jumat (24/10). Pasalnya, genset yang digunakan untuk menyuplai kebutuhan listrik pada laboratorium CAT di mana tes CPNS selama beberapa hari ini berlangsung mengalami trouble.

Pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltara terpaksa menunda pelaksanaan tes yang hari itu dijadwalkan diikuti 180 pelamar CPNS.

Staf BKD Kaltara, Denny Prayuda menyampaikan, selama ini untuk menghidupkan perangkat di laboratorium CAT hanya mengandalkan pasokan listrik yang dihasilkan dari genset tersebut. Sebab, PLN belum dapat memenuhi kebutuhan listrik lab CAT.

“Otomatis dengan kejadian ini jadwal diundur, sampai laboratorium bisa digunakan kembali,” kata Denny.

Seorang peserta tes CPNS asal Tarakan, Musda mengaku sempat menunggu dua jam. Namun genset belum juga berhasil diperbaiki. Padahal, dia merencanakan hari itu juga akan kembali ke Tarakan setelah mengikuti tes di Tanjung Selor.

"Dengan adanya trouble ini tentu akan menghambat kepulangan saya ke Tarakan,” kata Musda.

Peserta tes CPNS dari Tanjung Selor, Lia (30) terpaksa harus bolak-balik dari rumah ke tempat tes. Akibat persoalan tersebut, dia yang kebagian jadwal tes pada pukul 10.00 hingga 11.30, dialihkan malam hari. Itu pun jika perbaikan genset berhasil dilakukan.

“Berhubung lampunya mati, jadi saya dipindahkan malam hari, bolak-balik jadinya,” keluhnya.

TANJUNG SELOR - Pelaksanaan tes CPNS Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Pemprov Kaltara) mengalami kendala hingga harus ditunda, Jumat (24/10).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News