Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

George Toisutta Legawa Dilarang FIFA

Nirwan Bakrie Temui Agum Gumelar

Selasa, 26 April 2011 – 07:43 WIB
George Toisutta Legawa Dilarang FIFA - JPNN.COM
JAKARTA - Para pemilik suara mayoritas di PSSI mestinya malu dan tahu diri dengan kengototan mereka. Sebab, ternyata, figur yang mati-matian mereka dukung, George Toisutta, justru bisa menerima alias legawa dengan keputusan FIFA yang melarangnya dicalonkan Ketua Umum (Ketum) PSSI.

Kebesaran hati Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu diungkapkan Ketua Komite Normalisasi (KN) Agum Gumelar saat menjawab pertanyaan Jawa Pos dalam jumpa pers di kantor PSSI kemarin. "Saya sudah bertemu dengan Pak George (Toisutta) dalam sebuah acara. Pak George bilang tidak ada apa-apa (tidak bisa dicalonkan). Tidak ada masalah," ujar Agum. "Jadi, saya sangat heran, kenapa yang ngotot malah para pendukungnya?"

Ketum PSSI periode 1999-2003 itu menyatakan, sebagai tentara, George Toisutta adalah prajurit Sapta Marga yang dengan jiwa besar pasti bisa menerima kondisi ini. "Saya juga sangat kecewa karena Pak George akhirnya diputuskan FIFA tidak boleh dicalonkan. Sebab, saya adalah orang pertama yang mendorong beliau untuk dicalonkan. Silahkan sekarang mereka mencaci maki saya. Silahkan mereka melempar botol kepada saya. Yang jelas saya sudah berjuang ( meloloskan nama George Toisutta, Arifin Panigoro, dan Nirwan Bakrie)," beber Agum.

Agum pun meminta kepada para pendukung George agar tidak mengedepankan emosi menghadapi kondisi yang terjadi saat ini. Sebab itu hanya akan merugikan persepakbolaan Indonesia sendiri.

JAKARTA - Para pemilik suara mayoritas di PSSI mestinya malu dan tahu diri dengan kengototan mereka. Sebab, ternyata, figur yang mati-matian mereka

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News