Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gerak Cepat, PT Semen Padang Kirim Tim Medis & Logistik ke Lokasi Gempa Pasaman Barat

Sabtu, 26 Februari 2022 – 16:16 WIB
Gerak Cepat, PT Semen Padang Kirim Tim Medis & Logistik ke Lokasi Gempa Pasaman Barat - JPNN.COM
PT Semen Padang kembali mengirim tim medis dari Semen Padang Hospital (SPH) dan juga obat-obatan, ke Lokasi Gempa Pasaman Barat, Jumat (25/2). Foto dok Semen Padang

jpnn.com, PASAMAN BARAT - PT Semen Padang kembali mengirim tim medis dari Semen Padang Hospital (SPH) dan juga obat-obatan, ke Lokasi Gempa Pasaman Barat, Jumat (25/2).

Bersamaan dengan tim medis, perusahaan semen di Kota Padang itu juga mengirim sejumlah relawan TRC dan bantuan logistik berupa selimut sebanyak 50 pcs, terpal 10 pcs dan sembako, yang terdiri dari beras 500 kg, mie instan 20 dus, air mineral 20 dus dan sarden sebanyak 50 kaleng.

Plt Dirut PT Semen Padang Asri Mukhtar mengatakan, pelepasan tim medis, relawan dan bantuan logistik ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk berpatisipasi dalam penanggulangan pasca-gempa di Pasaman Barat.

Sebelumnya pada Jumat siang sekitar pukul 11.30 WIB, atau tiga jam pasca-gempa, PT Semen Padang juga telah memberangkatkan tim advance TRC Semen Padang ke lokasi bencana untuk melakukan asessment terhadap dampak gempa di Kabupaten Pasaman Barat.

Jumat sore, tim advance tersebut sudah sampai di lokasi bencana gempa dan telah berkoordinasi dengan pihak BPBD daerah setempat.

Dari hasil koordinasi tersebut, diketahui bahwa penanggulangan pasca-gempa butuh tim medis, obat-obatan, logistik dan juga relawan.

"Pemberangkatan  tim medis, logistik dan relawan TRC ke lokasi bencana gempa yang diepas menjelang Magrib ini, merupakan tindak lanjut dari laporan dari tim advance tadi sore," kata Asri Mukhtar usai melepas rombongan tim medis, relawan TRC dan logistik di Wisma Indarung PT Semen Padang.

Sesampai di lokasi bencana, tim medis dan relawan yang berangkat mejelang Magrib ini nantinya akan bergabung bersama tim advance TRC Semen Padang.

PT Semen Padang kembali mengirim tim medis dari Semen Padang Hospital (SPH) dan juga obat-obatan, ke Lokasi Gempa Pasaman Barat, Jumat (25/2).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News