Geregetan! Shinta Bachir Minta Chef Aiko Polisikan Robby
jpnn.com - AKTRIS, dan penyanyi Sinta Bachir mendukung langkah Chef Aiko memolisikan Robby Abbas.
Model hot yang pernah juga disebut-sebut masuk dalam daftar PSK artis ini merasa tindakan Robby sudah keterlaluan sehingga layak dilaporkan ke polisi.
"Kita sama-sama cari uang, tapi jangan lantas mematikan yang lain. Apalagi caranya itu sangat menjatuhkan harga diri orang," kata Sinta dalam infotainment, Senin (28/11).
Dia pun mewanti-wanti Robby untuk tidak sembarangan membuka masa lalu orang.
Kalau selama ini orang-orang yang disebut Robby itu masuk daftar jaringan prostitusi artis diam, bukan berarti takut.
"Diam itu bukan berarti takut, karena bisa saja tengah menyiapkan sesuatu untuk melawan," tandasnya. (esy/jpnn)