Gerindra-PKS Baru Lirik-lirikan, Belum Tentu Jodoh
Ketua DPD Partai Gerindra Banten Budi Heryadi berkeyakinan, koalisi yang dibangun antara Gerindra dan PKS dapat membangun serta merubah posisi Banten dari keterpurukan. "Kami yakin koalisi yang kita bangun bisa melawan petahana pada Pilgub 2017 mendatang. Kita membangun calon kepala daerah yang punya integritas," katanya ketika itu.
Sedangkan menurut Ketua DPW PKS Banten, untuk kadidat calon masih prioritas dari partai. " Yang jelas kita perkuat dulu koasolidai dari tingkat pusat hingga ranting. Besok juga baru rapat-rapat saja. Ini juga untuk membuat strategi untuk kedua partai yang nantinya akan dituangkan dalam rencana kerja," katanya. (tb/dil/jpnn)