Gerindra Timang JK Dampingi Prabowo
Golkar MempersilakanKamis, 05 Juli 2012 – 04:14 WIB
Salah satu survei yang menyebut pasangan Prabowo-JK memiliki elektabilitas yang cukup tinggi adalah riset Soegeng Sarjadi Syndicate. Survei mengungkap, kalau diduetkan dalam pilpres, pasangan Prabowo-JK punya elektabilitas tertinggi. Pasangan itu meraih 14,6 persen suara pada survei yang dilakukan dengan penelitian lapangan di 33 provinsi pada 14-24 Mei 2012 tersebut.
Selanjutnya, survei yang melibatkan 2.192 responden itu juga membeber beberapa alternatif pasangan capres dan cawapres lain. Yaitu, Megawati Soekarnoputri-JK yang berada di urutan kedua dengan dukungan 13,4 persen. Selanjutnya, berturut-turut Prabowo-Mahfud M.D. (12,4 persen), Megawati-Sri Sultan HB X (8,9 persen), JK-Dahlan Iskan (8,3 persen), dan Megawati-Mahfud M.D. (8 persen).
Anggota Fraksi Partai Golkar Nurul Arifin mengatakan, partainya tidak mempermasalahkan rencana Gerindra menduetkan Prabowo dengan JK. Menurut Nurul, JK bisa saja menjadi cawapres Prabowo sesuai dengan hak memilih dan dipilih yang dia miliki sebagai warga negara Indonesia. "Partai Golkar tidak berhak melarang, hanya bisa mengimbau. Jika Pak JK maju, itu hak politik beliau," ujarnya.