Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

GIIAS 2023: UD Trucks Rayakan 1 Dekade Kehadiran Quester di Indonesia

Kamis, 10 Agustus 2023 – 17:18 WIB
GIIAS 2023: UD Trucks Rayakan 1 Dekade Kehadiran Quester di Indonesia - JPNN.COM
UD Trucks merayakan satu dekade atau 10 tahun perusahaannya di bisnis kendaraan niaga truk Quester di Indonesia pada ajang GIIAS 2023 di ICE BSD. Foto Dedi Sofian

jpnn.com, KAMPUNG BABAKAN, KAB. TANGERANG - Perusahaan kendaraan komersial, UD Trucks merayakan satu dekade atau 10 tahun perusahaannya di bisnis kendaraan niaga truk Quester di Indonesia pada ajang GIIAS 2023 di ICE BSD, Tangerang, Kamis (10/8).

Truk Quester diperkenalkan di Indonesia pada 2013. Model itu sudah banyak dipercaya oleh perusahaan untuk digunakan mengangkut  logistik, konstruksi, pertambangan, dan distribusi.

Pada 2022, UD Trucks telah memperkenalkan Quester Euro5 di Indonesia sebagai bagian dari kontribusi pada lingkungan dengan teknologi Urea SCR.

UD Trucks merancang Quester mengikuti filosofi pendiri UD Trucks Kenzo Adachi "Untuk membuat truk yang dibutuhkan dunia saat ini".

Di Indonesia pemasaran truk Quester ditangani oleh dua perusahaan grup Astra, yakni Astra UD Trucks dan United Tractors.

Sebagai distributor resmi, kedua perusahaan itu memainkan peran penting dalam memperkuat kehadiran Quester di Indonesia, sebagai saluran yang dapat diandalkan untuk penjualan, layanan, dan dukungan pelanggan.

Komitmen mereka yang tak tergoyahkan terhadap keunggulan dan kepuasan pelanggan memberikan kontribusi signifikan terhadap kesuksesan dan penerimaan pasar terhadap Quester.

Presiden Direktur UD Astra Motor Indonesia Toshi Odawara mengungkapkan pihaknya telah membagikan visinya untuk masa depan.

UD Trucks merayakan satu dekade atau 10 tahun perusahaannya di bisnis kendaraan niaga truk Quester di Indonesia pada ajang GIIAS 2023 di ICE BSD.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News