Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Golkar Dukung Jokowi di Pilpres 2019

Rabu, 20 Juli 2016 – 05:10 WIB
Golkar Dukung Jokowi di Pilpres 2019 - JPNN.COM
Yorrys Raweyai. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Meski masih tiga tahun lagi, dukung mendukung Pilpres sudah mulai muncul. Partai Golkar misalnya, mereka akan menyatakan dukungannya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk maju kembali di Pemilu 2019. 

Dukungan itu dideklarasikan secara resmi dalam ajang rapat pimpinan nasional yang digelar 27-28 Juli mendatang.

"Partai Golkar juga akan mendeklarasikan dukungannya kepada Joko Widodo sebagai calon presiden pada Pemilihan Presiden 2019 yang akan datang," ungkap Ketua Bidang Polhukam DPP Golkar Yorrys Raweyai kepada wartawan, Selasa (19/7).
 
Menurutnya, sebagai forum yang berada setingkat di bawah musyawarah nasional, deklarasi dukunga kepada Jokowi di dalam rapimnas akan memiliki makna spesifik bagi slogan Golkar yakni 'Suara Golkar Suara Rakyat'.

"Bagaimanapun, figur Joko Widodo begitu identik dengan tipikal kerakyatan kita. Sosok mantan wali kota Solo tersebut senantiasa akrab dengan aura kesederhanaan, kesantunan dan keberpihakan kepada rakyat," jelas Yorrys.

Dia mengatakan, rapimnas juga menunjukkan bahwa aspirasi dan apresiasi dukungan akan menyebar ke seluruh Indonesia melalui perwakilan Golkar di seluruh Indonesia.

"Tentu saja dukungan ini akan memberi kekuatan bagi pemerintahan Joko Widodo yang saat ini tengah diperhadap oleh situasi nasional yang kurang bersahabat sebagai imbas situasi global," kata Yorrys. (wah/rmol/jpnn)

JAKARTA - Meski masih tiga tahun lagi, dukung mendukung Pilpres sudah mulai muncul. Partai Golkar misalnya, mereka akan menyatakan dukungannya kepada

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News