Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Google dan Apple Luncurkan Pesawat Mata-mata

Senin, 11 Juni 2012 – 10:48 WIB
Google dan Apple Luncurkan Pesawat Mata-mata - JPNN.COM
Foto: Dailymail
LONDON - Dua raksasa teknologi Google dan Apple bakal meluncurkan pesawat mata-mata yang dilengkapi kamera sekelas militer untuk menghasilkan peta pencitraan akurat. Saking akuratnya, konon pesawat ini bahkan bisa merekam seseorang yang tengah berjemur di kebun belakang rumahnya.

Langkah tersebut dilakukan karena dua raksasa teknologi AS tersebut berlomba-lomba untuk menghasilkan peta udara sedetil mungkin. Alhasil, kamera yang dibekal wahana tersebut bisa menunjukkan obyek hingga hanya empat inchi atau sekitar 10 cm di atas permukaan tanah.

Seperti dikutip Dailymail, Google sendiri mengakui telah mengirimkan pesawat pemetaannya di berbagai kota. Pesawat mata-mata tersebut untuk membantu pembuatan peta 3D dengan lebih detail dari google streetview dan google maps yang selama ini telah dimilikinya.

Sementara Apple sendiri tidak mau ketinggalan, perusahaan yang didirikan Steve Jobs ini telah mengakuisisi perusahaan yang berfokus pada tekhnologi pengideraan. C3 Technologies merupakan perusahaan pemetaan 3D yang menggunakan teknologi yang dikembangkan oleh Saab AB, perusahaan kedirgantaraan dan pertahanan. Dikabarkan, perusahaan yang telah dibeli Apple tersebut telah melakukan uji pengamatan pada beberapa kota, termasuk London.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News