Guardiola Ogah Balas Ibra
Selasa, 08 November 2011 – 12:39 WIB
"Saya hanya ingin berterima kasih kepadanya karena membantu Barca meraih 99 poin dan mencetak 98 gol di liga musim itu. Juga membawa Barca sampai semifinal Liga Champions," imbuhnya.
Di sisi lain, salah satu wakil presiden Barca Carles Villarubi membela Guardiola atas serangan Ibra. Villarubi mengatakan, Ibra pernah berniat mengasari secara fisik Guardiola. Sebagai catatan, Ibra adalah pemegang sabuk hitam taekwondo.
"Dia (Ibra) bahkan ingin melakukannya di depan publik untuk mempermalukan Guardiola," ungkap Villarubi kepada stasiun radio RAC1. (dns)