Gubernur Genjot Program Sadar Wisata
Kamis, 29 Oktober 2009 – 20:15 WIB
Lebih lanjut dia menjelaskan, dalam berbagai kesempatan dirinya bertemu dengan sejumlah pemilik modal, baik dari dalam maupun luar negeri. Rata-rata, para calon investor itu tertarik menanamkan modalnya di Sumut di sektor pariwisata. "Tidak harus dari luar negeri, karena dari investor dalam negeri yang punya minat masuk ke Sumut jumlahnya cukup banyak," urainya.
Mengenai soal jaminan keamanan, Syamsul menjelaskan, kondisi keamanan di wilayahnya masih di atas rata-rata dibanding dengan daerah lain di Indonesia. Sedang mengenai pengembangan infrastruktur sebagai hal penting menarik wisatawan, Syamsul mengatakan, akan terus diupayakan.
Dia menaruh harapan besar kepada para wakil rakyat asal Sumut yang duduk sebagai anggota DPR di Senayan, agar bisa membantu mendorong pemerintah pusat untuk memperhatikan infrastruktur di wilayah Sumut. "Jadi, ada harapan," pungkasnya. (sam/JPNN)