Gunung Marapi Meletus, PMI Sebar 10 Ribu Masker
Kamis, 04 Agustus 2011 – 09:16 WIB
Sedangkan warga yang tinggal di kaki gunung seperti Kotobaru dan sekitarnya berlarian ke dalam rumah, untuk menghindari abu vulkanik gunung karena khawatir terserang ISPA.
Abu vulkanik Gunung Marapi yang terbawa tiupan angin juga menyebar sampai ke Kota Padangpanjang. Debu tipis tampak menempel di sejumlah kaca mobil yang sedang parkir di sejumlah ruas jalan di kota itu, sejak pagi kemarin.
Namun, pada pukul 13.00 WIB intensitasnya menunjukkan penurunan. Untuk itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Sosial Politik Padangpanjang, Bustami Narda mengimbau warga kota berhawa dingin itu untuk tetap waspada, tapi tidak panik. Meski begitu, dia menyebutkan belum perlu mengeluarkan imbauan agar masyarakat memakai masker. Pasalnya, kuantitas api yang sampai ke Padangpanjang dinilai belum akan mengganggu saluran pernapasan.