Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Guru Honorer Lega Gajinya Setara PTT, Jadi Rp 2,7 Juta per Bulan

Selasa, 22 Januari 2019 – 11:24 WIB
Guru Honorer Lega Gajinya Setara PTT, Jadi Rp 2,7 Juta per Bulan - JPNN.COM
Bu Guru dan siswi. Ilustrasi Foto: dok JPNN.com

Di sisi lain, gaji guru PTT bergantung wilayah mengajar. Nilainya berkisar antara Rp 2,7–4 juta.

“Mengapa gaji PTT menjadi berbeda? Sebab, disesuaikan dengan wilayah mengajar. Begitu juga dengan tenaga honorer, bergantung pada pendidikan terakhir yang bersangkutan,” kata Didi.

Didi pun menyambut positif keputusan Muharram untuk menyamakan gaji guru honorer dan PTT menjadi Rp 2,7 juta.

Dia mengakui selama ini gaji guru honorer kerap dirapel hingga tiga bulan.

Menurut Didi, gaji guru honorer bisa dibayar per bulan jika pengurusan surat pertanggungjawaban (SPJ) dari sekolah bisa dilakukan dengan cepat.

Sebaliknya, apabila kepala sekolah lamban menyelesaikan SPJ, pembayaran gaji guru honorer juga terlambat.

“Apabila SPJ dari sekolah cepat, akan cepat juga pencairan,” kata Didi. (san/k16)

Bupati Berau Muharram ingin menyamakan gaji guru honorer dengan guru pegawai tidak tetap (PTT) pada 2019.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close