Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gus Jazil: Jadikan 2021 Tahun Kebangkitan Indonesia Lepas Dari Pandemi Corona

Sabtu, 02 Januari 2021 – 08:11 WIB
Gus Jazil: Jadikan 2021 Tahun Kebangkitan Indonesia Lepas Dari Pandemi Corona - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR RI, H. Jazilul Fawaid SQ, MA. Foto: Humas MPR for JPNN.com

Selain optimistis Indonesia bangkit kembali dari pandemi, Gus Jazil juga berharap pada 2021 sektor pendidikan juga kembali dilakukan secara tatap muka.

“Namun harus tetap mempertimbangkan faktor keamanan kesehatan,” harap Koordinator Nasional Nusantara Mengaji itu.

Gus Jazil mengakui dan mendengar meski memperkenalkan gaya hidup baru di tengah maraknya informasi teknologi,namun sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ) dirasa kurang efektif. “Sebaran jaringan internet tidak merata sehingga proses PJJ sering tersendat,” ungkapnya.

Tak hanya itu, lanjut dia, masih banyak juga yang tidak memiliki komputer atau handphone. "Sehingga praktis siswa tak bisa mengikuti PJJ,” tegasnya.

Pria asal Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, itu menyebut Indonesia adalah negara yang indah.

Bentangan dari Sabang sampai Merauke, dari Timor hingga Talaud memiliki tempat-tempat wisata yang menarik dan menawan.

Di masa pandemi, tempat-tempat wisata itu banyak yang tutup, kalau buka pun jumlah pengunjung dibatasi.

Hal demikian membuat pelaku usaha di sektor itu mengalami kerugian, seperti tingkat hunian hotel sampai 0 persen, penjual suvenir yang tak laku karena tidak ada wisatawan datang, demikian juga jasa lainnya.

Gus Jazil optimistis adanya vaksin dan vaksinasi, bangsa-bangsa di dunia termasuk Indonesia akan bangkit kembali dari keterpurukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close