Gus Muhaimin Ajak Masyarakat untuk Dukung Kinerja TNI
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar mengajak semua masyarakat untuk selalu mendukung kinerja TNI yang saat ini sudah menginjak usia yang ke-76 tahun.
Selain masyarakat, Abdul Muhaimin menyebut DPR juga akan selalu mendukung peningkatan kinerja TNI. Salah satunya mendukung anggaran untuk melakukan peremajaan alutsista.
”Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia ke-76 tahun. Tetaplah berjaya dimanapun engkau berada,” ungkap pria yang akrab disapa Gus Muhaimin, Selasa (5/10)
Dia menambahkan, selama ini, kekuatan militer Indonesia cukup disegani di mata dunia.
Bahkan, mengacu pada data Global Fire Power (GFP), kekuatan militer Indonesia berada di peringkat 16 dari 140 negara.
Selain itu, dia mengatakan TNI merupakan garda terdepan dalam membela kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sehingga bangsa Indonesia harus bangga memiliki prajurit yang tangguh untuk mengamankan tanah air ini.
"TNI selalu siap sedia menjaga keamanan dan ketentraman negara kita tercinta,” ujar Gus Muhaimin.
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengatakan TNI akan selalu bersama rakyat. Begitu pula rakyat akan selalu membersamai TNI.