Hadapi Spanyol, Deschamps Pesimis
Selasa, 16 Oktober 2012 – 09:52 WIB
Tidak hanya secara posisi, Lloris juga dianggap tidak dalam mood terbaiknya saat ini karena situasi di klubnya saat ini, Tottenham Hotspur. Dengan statusnya di Les Bleus, Lloris justru masih harus memperjuangkan status sebagai kiper utama Spurs (sebutan Tottenham).
Eks winger Prancis Robert Pires sependapat dengan Deschamps. Pires menilai skuad Prancis saat ini membutuhkan sosok pemain seperti Deschamps. Kepemimpinan Deschamps berhasil membawa Prancis sebagai juara Piala Dunia 1998 dan Euro 2000.
"Prancis tidak lagi memiliki pemain seperti Didier (Deschamps). Dia adalah pemain yang cerdas dan selalu menempatkan kakinya di waktu yang tepat," kata Pires yang menjadi rekan setim Deschamps kala memenangi Piala Dunia 1998 dan Euro 2000 itu seperti dikutip BBC. (dns)