Hadir di Akad KPR Massal BTN, Erick Thohir Berpesan Begini untuk Generasi Milenial
Untuk mencapai target tersebut, Nixon mengungkapkan, salah satu yang dilakukan adalah berkolaborasi dengan BP Tapera meluncurkan produk Tabungan BTN Rumah Tapera.
Produk tabungan ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh kalangan pekerja informal untuk bisa mendapatkan pembiayaan rumah subsidi melalui kredit pemilikan rumah (KPR) berskema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).
“Kerja sama dengan BP Tapera akan mengakomodasi para pekerja sektor informal yang belum memiliki rumah melalui skema Saving Plan, sehingga diharapkan potensi pembiayaan rumah untuk sektor informal dengan skema saving plan akn menambah sekitar 5.000 unit setara dengan potensi penambahan penyerapan nilai pembiayaan sekitar Rp 800 miliar hingga akhir tahun ini,” katanya.
Sementara itu, Iwan mengapresiasi BTN yang telah menginisiasi penyelenggaraan acara akad massal serentak sekitar 10.000 unit.
Akad massal serentak KPR BTN ini sekaligus sebagai rangkaian kegiatan Hari Perumahan Nasional atau Hapernas 2023 dengan tema Melanjutkan Kolaborasi Mewujudkan Hunian Layak Berkelanjutan dan Terjangkau untuk Semua.
Iwan juga berharap BTN bisa mendorong skema pembiayaan yang lebih inovatif dan kreatif, khususnya bagi generasi milenial yang banyak bekerja di sektor informal.
Selain itu, Kementerian PUPR juga mendorong pengembang untuk bersama-sama meningkatkan kualitas rumah untuk rakyat salah satunya dengan konsep green housing serta menciptakan ruang lingkungan hunian yang lebih asri.
Di tempat yang sama, Erick berharap kepada generasi muda untuk tidak lupa membeli rumah sebagai kebutuhan yang mendasar.