Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hampir 1 Tahun Berlalu, Italia Masih Diteror Virus Corona

Selasa, 05 Januari 2021 – 20:42 WIB
Hampir 1 Tahun Berlalu, Italia Masih Diteror Virus Corona - JPNN.COM
Tentara Italia berjaga di sebuah jalan yang kosong melompong sejak diberlakukannya lockdown akibat virus corona. Foto: Reuters

Jumlah kasus harian COVID-19 di Italia telah turun dari angka tertinggi sekitar 40.000 pada pertengahan November menjadi di bawah 20.000 kasus saat ini, tetapi tingkat infeksi telah berubah-ubah, dengan ratusan orang meninggal setiap hari akibat COVID-19.

Keputusan pemerintah juga diperpanjang hingga 15 Januari untuk larangan yang sudah diberlakukan bagi pergerakan antara 20 wilayah di Italia, di mana perjalanan hanya diizinkan untuk pekerjaan, keperluan layanan kesehatan atau keadaan darurat.

Italia, negara Barat pertama yang terkena COVID-19, telah melaporkan hampir 76.000 kematian sejak Februari, yang merupakan angka kematian akibat COVID-19 tertinggi kelima di dunia.

Pada Sabtu (2/1), Kementerian Kesehatan Italia menunda pembukaan kembali resor ski hingga 18 Januari dari yang direncanakan sebelumnya 8 Januari.

Pihak kementerian mengatakan bahwa penutupan itu diperpanjang atas permintaan para gubernur daerah dan atas saran para ahli kesehatan. (ant/dil/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Virus corona pertama kali menyebar di Italia pada 31 Janurari 2020, hampir 1 tahun lalu. Bagaimana kondisi Negeri Pizza saat ini?

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close